Namun, berupaya tetap memasak menu sehat dan seimbang bisa sangat sulit. Anda mungkin seringkali harus membuang resep makanan favorit Anda, seperti misalnya ketika teman Anda memberikan resep soto yang memerlukan satu kilogram jeroan atau sandung lamur berkolesterol tinggi.
Jangan buang dulu resep itu! Kebanyakan resep bisa diperbaiki agar lebih sehat, baik dengan mengganti, mengurangi, atau menghilangkan bahan tertentu tanpa mempengaruhi kualitas masakannya. Anda tetap dapat menikmati makanan lezat sekaligus sehat dengan menerapkan 5 tips berikut:
1. Mengurangi porsi
Anda dapat mengurangi jumlah lemak, gula dan natrium dalam resep tanpa harus mengorbankan rasa. Misalnya, jika resep meminta 1 cangkir keju cheddar parut, gunakan 1/2 cangkir saja. Gunakan kecap asin kurang daripada yang diindikasikan untuk mengurangi kadar natrium dalam makanan. Anda juga dapat mengurangi porsi gula halus di kue dengan mengubah dari dicampurkan ke dalam adonan menjadi hanya ditaburkan sedikit saja ketika menyajikan.
2. Menggunakan bahan pengganti
Bahan pengganti tidak hanya mengurangi jumlah lemak, kalori dan natrium dalam resep, tetapi juga dapat meningkatkan kualitas gizinya. Ketika membuat kue, Anda dapat membuat resep lebih sehat dengan mengganti susu dengan susu bebas/rendah lemak dan memilih sumber lemak yang lebih baik. Anda bisa mengganti mentega atau minyak goreng biasa dengan minyak zaitun atau minyak nabati lain untuk menumis masakan. Gunakan pemanis non-gula seperti kayu manis atau ekstrak vanili untuk mendapatkan rasa manis tanpa gula berlebihan. Pertimbangkan menebarkan irisan buah segar dekoratif sebagai pemanis yang lebih sehat dibandingkan menebarkan gula bubuk ke atas kue.
3. Menghilangkan bahan
Dalam beberapa resep, Anda dapat menghapus bahan sama sekali. Anda dapat membuang bahan opsional seperti acar, gula tabur, mentega, mayones, sirup, jeli dan mustard, yang memiliki sejumlah besar natrium, gula, lemak dan kalori.
4. Mengubah metode masak
Metode memasak yang sehat – seperti mengukus, merebus, memanggang dan membakar – dapat menjaga rasa dan nutrisi makanan tanpa menambah jumlah lemak seperti halnya menggoreng. Jika resep Anda meminta untuk menggoreng dengan minyak atau mentega, cobalah memanggang atau mengukusnya. Gunakan wajan antilengket agar Anda tidak perlu banyak minyak untuk menggoreng.
5. Mengubah ukuran porsi
Tidak peduli berapa banyak Anda mengurangi, mengganti atau membuang bahan, beberapa resep mungkin masih memiliki kadar gula, lemak atau garam tinggi. Dalam kasus ini, kurangilah porsi makanan yang Anda makan. Dengan mengurangi porsi makanan itu, Anda masih dapat memakan jenis makanan lain yang lebih sehat. Makan makanan yang bervariasi akan membuat Anda mendapatkan semua energi, protein, vitamin, mineral dan serat yang dibutuhkan.
majalahkesehatan.com